Kesan Pertama Nonton Drama Korea Fox Bride Star – Drama korea baru lagi… ampun dah. Hahahha… Drama ini judulnya Fox Brde Star atau punya nama lain Where Star Land. Awal mula tayang di SBS pada 1 oktober 2018 hingga diperkirakan selesai pada 4 desember 2018 dengan jumlah 40 episode.
Drama ini satu episodenya memakan waktu sekitar 30 menit ya. drama ini menggantikan slot dari drama korea 17 but 30. Drama di TV nasional ya??? apakah akan sebagus drama sebelumnya atau bagaimana? Simak dulu para pemainnya.
Pemain Drama Korea Fox Bride Star
Lee Je Hoon memerankan Lee Soo Yeon. Kalau kamu pernah nonton tomorrow wih you atau signal. Naahh doi main lagi jadi peran utama ni. Lee Soo Yeon bekerja di Bandara Incheon di layanan pelanggan. Dia punya kekuatan super dengan tenaga yang sangat kuat. Namun, Lee Soo Yeon ingin menyembunyikan kekuatannya dan tidak menonjol.
Chae Soo Bin memerankan Han Yeo Reum. Inget I am Not A Robot? Nahh si mbak ini lumayaan produkrif juga untuk tahun ini. Han Yeo Reum ini ingin menonjol dibandingkan yang lain, ingin dipuji atasan namun sangat ceroboh dalam bekerja. karena kekurangannya dalam bekerja, Han Yeo Reum ini malah jadi bawahan Lee Soo Yeon padahal lebih lama bekerja.
Lee Dong Gun memerankan Seo In Woo. Wahhh…. doi lagi. Masih ganteng pula. Seo In Woo belum banyak keluar sampai episode 4. Dia juga kerja di bandara Incheon.
Kim Ji Soo memerankan Yang Seo Koon. Atasan dari Soo Yeon dan Yeo Reum. Dia juga tahu Soo Yeon punya kekuatan super dan meminta Soo Yeon untuk mengabaikan lingkungan sekitarnya untuk hidup dengan normal.
Kim Hyung Nam memerankan Oh Dae Ki. penjaga keamanan di Bandara Incheon… salah satu cameo kesayangan saya semenjak dia jadi Hyun Moo di Come and Hug Me.
Lee Soo Kyung memerankan Na Young Joo. Rekan kerja dari Oh Dae Ki.
Sinopsis Singkat Drama Korea Fox Bride Star
Drama ini mengambil lokasi syuting di Bandara Incheon karena para pemainnya adalah para pekerja di sana. Pemeran utamanya Lee Soo Yeon sengaja bekerja di bandara karena ia ingin “bersembunyi” di dalam kerumunan banyak orang. Pasalnya, Lee Soo Yeon ini punya tenaga super seperti superhero dan ingin sekali hidup sewajarnya manusia normal.
Berbeda lagi, Han Yeo Reum, adalah karyawati biasa yang bekerja demi “tampil menonjol”. Sayangnya dia malah lebih banyak terlibat dalam masalah.
Sebelum sama-sama bekerja di bandara Incheon. Lee Soo Yeon dan Han Yeo Reum ini pernah bertemu. Lee Seo Yeon pernah menyelamatkan Han Yeo Reum saat terjadi kecelakaan mobil.
Komentar Drama Korea Fox Bride Star
Ketika tahu Lee Soo Yeon ini punya tenaga super. Lhaaa saya jadi inget karakter utama di Bad Papa yang punya kekuatan super setelah minum pil biru. Bedanya di sini, Lee Soo Yeon nggak usah minum pil untuk jadi super. Iyaaa tahu, beda banget dari segi sisi cerita. tapi sama-sama punya kekuatan super kan?
Drama Korea Fox Bride Star buat saya tipikal drama korea yang main aman aja sih. Khas drama korea di tv nasional.
Nah menurut kabar, Hyun Bin dan Park Shin Hye menolak drama ini. Park Bo Geum dan Bae Suzy juga menolak… entah apa sih alasannya.
Nonton baru sampau 4 episode, saya sama sekali nggak nemu sesuatu yang daebak di drama ini. buat saya masih biasa aja. tipikal drama aman yang saya bilang tadi. Kalau ceritanya nggak makin kece ke depan, maka jatuhnya akan jadi drama biasa aja.
Belum bisa menyimpulkan drama ini akan jadi drama biasa atau bagaimana. Namun 4 episode pertama bagi saya masih biasa aja. saya malah masih belum bisa mengatakan merekomendasikan drama ini atau nggak.
Jadi… kita lihat saja ke depannya bagaimana. 4 episode pertama masih biasa. Hehehe…
Mungkin ada hal yang saya suka dalam drama ini adalah lokasinya yang mengambil lokasi salah satu bandara terkeren di dunia yaa. Menarik bagi saya melihat orang yang berbeda dan lalu lalang datang dan pergi.
Mungkin, drama ini akan saya tonton ke depannya kalau ada waktu luang saya karena masih kategori biasa. Jadi… yaaa begitulah. saya sih nggak ada keinginan menggebu atau hal penasaran lainnya.
Sampai jumpa di reviewnya. Kalau saya sudah selesai nonton yaa…
Sekian Kesan Pertama Nonton Drama Korea Fox Bride Star
Eh tambahan… 40 episode itu apa nggak kebanyakan untuk drama tema begini yaaa??? Emm nggak 32 aja gitu? *nawar.
klik di sini untuk tulisan review Drama Korea Fox Bride Star
Duh..makin update aja ini untuk ngreview drama korea..semangat mbak (Hwaiting^0^)
Tulisan mbak jadi acuan saya untuk nonton drama selanjutnya atau drama baru..
hampir 90% pandangan saya terhadap drama korea sama dengan tulisan mbak (sebagai contoh saya tadinya tidak berniat untuk nonton Life on Mars tapi nemu blog ini jadi semangat nonton dan eh beneran bagus..begitu seterusnya untuk drama yang lain 😉 )
ulas drama No.9 dan Mrs.Ma Nemesis juga dunkz mbak..
coz penasaran tapi masih maju mundur mau nonton..
salam dari jogja..
matur nuwun
Sudah kak. yang kakak maksud, kesan pertamanya sudah ada di besoksore.com
terima kasih sudah mampir