Kesan Pertama Nonton Drama Korea Different Dreams – Huahhh… aslinya banyak drama korea yang harus direview di sini yaaahhh. Di samping buat sinopsis juga. Kali ini yang bakalan dibahas adalah drama korea yang judulnya Different Dreams dari MBC. Ayokkk, diulas sedikit.
Different Dreams dijadwalkan punya 40 episode dan saat tulisan ini dibuat, saya sudah nonton sampai 10 episode saja. Drama ini pertama tayang pada 4 mei 2019 dan kemungkinan berkahir pada 6 juli 2019.
Para pemain drama korea Different Dreams
Drama ini mengusung dua aktor dan aktris yang sudah punya nama. Jadi secara kualitas akting memang sangat tidak kaleng-kaleng. Aktrisnya adalah Lee Yo Won sebagai Lee Young Jin yang berprofesi sebagai seorang dokter kebangsaan korea yang dari kecil sudah dianggap anak sendiri oleh jenderal jepang.
Peran utama prianya adalah Yoo Ji Tae memerankan Kim Won Bong yang berurusan dengan usaha memberontak demi korea yang bebas dari jepang.
Sinopsis singkat banget drama korea Different Dreams
Drama ini mengusung zaman korea masih dijajah jepang. Jadi agak berat temanya karena berhubungan dengan politik, taktik, dan tentu saja cinta diantara pemainnya.
Saya cukup acungkan jempol kalau orang korea benar-benar ngulik sejarahnya untuk mengedukasi penonton dan generasi baru lewat drama. Kapan yaa indonesia bisa seperti itu?
Dan jujur aja. Nonton 10 episode nggak bisa membuat saya mengambil benang merah dari drama ini. Mian.
Komentar Kesan Pertama Nonton Drama Korea Different Dreams
Kesan pertama di sini, adalah tulisan yang mengantarkan saya apakah bakalan lanjut nonton sampai selesai atau dicukupkan sampai di sini saja.
Langsung aja yaaaa….
Saya sudah unggah drama ini sampai 12 episode. Nyatanya saya cuma sanggup menonton 10 episode saja. 2 episode selanjutnya saya hapus karena nggak sanggup lagi untuk nontonnya.
Kalian juga bisa perhatikan bahwa sepanjang nonton 10 episode pertama, drama ini nggak bisa nangkep-nangkep banget di otak saya. Jadi, saya berasa aja menghabiskan waktu sia-sia dengan nonton drama ini.
Saya nggak bisa bilang kalau kualitas aktingnya jelek. Kualitas akting para pemain di drama ini sama sekali nggak usah diragukan. Karena memang bukan pemain baru, bahkan kalau lihat pemeran pendukung, banyak wajah yang nggak asing.
Tapi, saya ngantuk banget nonton drama ini.
Saya kurang nangkep aja. Nggak apa-apa deh dibilang bego juga. Yang jelas drama ini bikin muka saya jadi datar aja karena nggak ada yang bergejolak saat saya nonton dramanya.
Sangat disayangkan aja. Padahal saya udah antusias nonton drama ini. Nyatanya drama ini bagi saya kurang jelas benang merah dan gregetnya.
Aaahhhh lagi-lagi banyak drakor yang begini saya temuin di tahun ini.
Drama yang kayaknya nggak banget malah jadi bagus banget.
Sekian aja deh guys ulasan singkatnya. Kalau saya sih nggak rekomendasi sama drama ini yaaa… saya bukan orang yang anti drama sejarah. Kalau bagus, saya nggak segan-segan untuk ngikuti. Tapi nyatanya begini kan…
Yaudah… saya nonton drama lainnya aja.
Sekian yaaaa… jadi, kedepannya nggak akan ada review. Terima kasih sudah membaca.
Kalau kamu punya pendapat yang berbeda. Saya punya kolom komentar untuk menampung pendapat kalian. Terima kasih sudah membaca yaaaaa….