
Review Nivea Lip Butter Cocoa Cacao – Haloooo… apa kabar cantik? Nah kali ini saya meu mengulas salah satu produk dari nivea yang difungsikan sebagai pelembab bibir. Sebelumnya sih saya sering pakai vaseline jelly untuk melembabkan bibir dan rasa-rasanya nggak ada masalah. Tapi, saya rasa produk khusus untuk melembabkan bibir ini layak coba juga, karena sepertinya lebih ada rasanya dibandingkan vaseline jelly (baca di sini selengkapnya). Hehe…
Seberapa keringkah bibir saya?
Sebenernya sih nggak kering parah seperti pecah-pecah. Tapi, kalau sudah pakai lipstik atau lipscream rasa-rasanya bibir jadi lebih kering. Belum lagi saya lebih suka pakai lipstik yang matte alias kering. Jadi deh bibir saya sepertinya numpuk gitu sel-sel kulit matinya, dan kalau digosok ada kulit bibir yang ikut terkeluapas.
Nivea Lip Butter Cocoa Cacao ini tekturnya tidak seperti vaseline jelly. Teksturnya lebih lembut seperti mentega tapi sama sekali tidak lengket dan warnanya coklat muda. Kemasannya juga imut-imut sehingga mudah dibawa kemana-mana.
Ketika dioleskan itu rasa-rasanya seperti makan eskrim coklat, jadi saya bawaanya mau jilatin. Ahaha, rakus emang ya?
Dan saya lebih suka menggunakan nivea lip butter cocoa cacao dibandingkan vaseline jelly untuk pelembab bibir karena dibibir rasanya lebih ringan dan rasanya seperti makanan. Suka banget deh sama produk ini.
Harganya juga cukup terjangkau dan habisnya lama. Kamu juga bakalan mudah menemukan produk ini di mana-mana, nggak susah kok dapatnya. Tapi, sayangnya produk ini sangat gampang dibuka kemasannya. Jadi hati-hati ya kalau menaruhnya dengan barang-barang yang lainnya.
Kamu bisa pakai produk nivea lip butter ini saat akan menggunakan lipstik atau lipcream atau akan tidur atau memang kapan saja kalau kamu merasa bibir kamu terasa sangat kering. Bahkan nih, dibandingkan salah satu produk dari korea yang hits dan lumayan mahal itu (sampai ratusan ribu), saya rasa produk ini nggak kalah bagusnya, dan tentunya dari segi harga jauh lebih murah, so kalian-kalian bisa lebih berhemat.
So, produk ini amat sangat saya rekomendasikan ya….