Hai guys, mimin mengulas produk dari scarlett whitening lagi, sebelum masuk ke ulasan, sebelumnya mimin pernah nyobain beberapa produk yang bisa kamu cari tahu diantaranya adalah ulasan scarlett body lotion dan body serum varian lovin, scarlett sun bright daily sunscreen spf 50, scarlett body lotion body serum dan body cream varian jolly, scarlett whitenging shower scrub jolly dan body scrub jolly, scarlett acne cream day and night, scarlett brightening facial wash dan acne serum.
Kali ini mimin mau mengulas produk face carenya yaitu jelly mask.
Masker dan Perjalanan Menjaga Kesehatan Kulit
Zaman saya SMP, sekitar tahun 2002-2005 saat itu masih saya ingat betul bahwa menggunakan masker di kulit wajah lumayan repot, karena untuk mengaplikasikan masker ke kulit wajah dibutuhkan air mawar yang digunakan untuk mencairkan bubuk maskernya. Intinya repot bahkan repot banget. Seiring berjalannya waktu, banyak jenis masker yang diaplikasikan dengan mudah.
Yang masih lekat dalam ingatan adalah masker yang jenisnya mengering ketika selang beberapa waktu diaplikasikan kulit, bisa retak permukaan masker ketika ngomong apalagi ketawa.
Nah, masker dari scarlett yang saya coba kali ini adalah masker yang jenisnya jelly. Saya mencoba dua macam variannya yaitu Herbalism Mugwort Mask & Seriously Shooting Hydrated Gel Mask.
Kemasan Herbalism Mugwort Mask & Seriously Shooting Hydrated Gel Mask
Begitu produk diterima, seperti biasanya packingannya rapi sekali. Dibungkus kardus bertuliskan scarlett yang juga dilapisi oleh plastik. Saya juga dapat stiker yang lucu.
Pada kemasan juga dilapisi oleh plastik, masih segel dan untuk keaslian produk bisa dilihat pada barcode pada dus dan bisa di cek di link yang ini. Kamu tinggal menuliskan nama, email, kota, no hp, dan serial code pada produk. Sangat mudah dan dapat diakses kapanpun.
Ketika dibuka, berisi pot yang di dalamnya ada spatula kecil yang bisa digunakan untuk membantu mengaplikasikan produk.
Pada varian Seriously Shooting Hydrated Gel Mask, terdapat masker bentuk jelly yang bening keemasan dan terdapat ekstrak bunga di dalamnya.
Untuk yang varian Herbalism Mugwort Mask juga sama, ada spatula kecil di dalamnya dan jelly mask yang berwarna keabu-abuan.
Kandungan dan Manfaat Herbalism Mugwort Mask
Kandungan niacinamide untuk menyamarkan noda gelap pada kulit wajah, ektrak mugwort untuk membantu menyejukan kulit, green tea powder untuk membantu merawat kulit berjerawat, gluthatione untuk membantu mencerahkan kulit, bamboo charcoal untuk mengangkat minyak yang berlebih, mengangkat sel-sel kulit mati, dan membersihkan kulit yang berminyak serta kandungan chlorophillin yang membantu melawan bakteri penyebab jerawat.
Manfaat secara keseluruhannya adalah untuk mengangkat sel-sel kulit mati, menghaluskan kulit, dan membersihkan kulit yang berminyak.
Kandungan dan Manfaat Seriously Shooting Hydrated Gel Mask
Niacinamide untuk membantu menyamarkan noda gelap pada kulit wajah, vitamin c untuk membantu meratakan warna kulit, ektrak cantella aciatica membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan, grape water membantu menghidrasi kulit, ekstrak gingseng membantu merawat kekencangan kulit, dan allantoin untuk membantu menjaga melembabkan kulit dan membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.
Manfaat keseluruhannya adalah untuk menghidrasi dan menyejukkan kulit yang yang teriritasi ringan.
Cara Pakai Herbalism Mugwort Mask & Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening
Ambil masker dengan mini spatula. Ratakan masker ke seluruh wajah lalu diamkan masker
15-20 menit dan bilas hingga bersih. Lanjutkan perawatan wajah dengan toner, serum dan cream.
Penggunaan Herbalism Mugwort Mask & Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening
Begitu paket datang, sebenarnya mimin nggak sabar untuk cepet-cepet cobain. Pertama kali yang dicobain adalah varian herbalism mugwort mask. Alasan kenapa nyobain varian ini terlebih dahulu adalah karena habis pulang kerja dan keadaan muka sangat berminyak. FYI, tipe kulit mimin adalah berminyak tapi mudah kering.
Yang paling dirasakan saat mengaplikasikan produk adalah tekstur jellynya yang dingin. Setelah 15 menitan penggunaan, masker tidak menjadi kering. Masih terasa lembabnya. Usai dibilas dengan air hingga bersih, wajah terasa segar dan dingin. Yang paling terasa adalah minyak dan kotoran wajah terasa terangkat. Meski demikian, wajah tidak terasa tertarik karena kering, kelembapan kulit masih aman.
Bagaimana dengan varian lainnya?
Nah, berikut adalah penggunaan Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening di lain harinya.
Pada sebelum pemakaian produk, nampak bahwa wajah sedikit kemerahan. Btw, hal ini dikarenakan emang kadang muka saya suka memerah usai aktivitas seharian. Masih sama saya pakai sore usai pulang kerja.
Untuk varian Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening karena teksturnya bening, lebih kerasa aja jellynya. Kayak jelly beneran. Heheh. Usai dipakai selama 15 menitan dan dibersihkan, wajah terasa lembab dan dingin. Bisa dibandingkan dengan foto before yang sedikit kering. Efek melembabkannya sangat bagus dan sangat terasa ditambah kulit jika dipegang terasa dingin dan halus.
Kesimpulan Penggunaan Herbalism Mugwort Mask & Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening
Sebagai pendapat pribadi saya suka yang Seriously Shooting Hydrated Gel Mask karena efek melembabkannya yang sangat terasa usai penggunaan dan kulit terasa dingin. Ditambah lebih cocok dengan kondisi kulit yang sedang agak kemerahan. Alhamdulillah untuk saat ini kondisi jerawat sudah sangat berkurang dan sisa bekas-bekasnya saja.
Di lain waktu saya mau coba pakai semua varian dalam satu waktu dengan bagian penggunaan yang berbeda, seperti di T-Zone saya pakai yang mugwort mask dan di bagian pipi yang kering dan cuping hidung yang sering kemerahan pakai Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening.
Meski demikian, saya suka dengan kedua variannya karena bisa digunakan setiap hari dengan nyaman.
Yang paling saya sukai dari kedua varian adalah setelah penggunaan jelly mask tidak membuat kulit kering dan ketarik. Kulit terasa dingin, lebih bersih dan halus. Berasa meringankan stress usai pulang kerja seharian karena mampu menenangkan kulit yang kemerahan juga.
Kamu bisa dapatkan produknya di toko oren di sini untuk yang varian Seriously Shooting Hydrated Gel Mask. Jika kamu tertarik untuk varian herbalism mugwort gel mask bisa klik toko oren di sini. Ada promo untuk pembelian beli satu dan dapat satu dengan harga 75k untuk 1 pot yang berisikan 100ml. Harga yang saya pikir sangat terjangkau untuk kualitas yang diberikan. Jika kamu beruntung, kamu bisa mendapatkan promo ektra lainnya juga.
Untuk link lengkap pembelian kamu bisa cari tahu di sini.
Sekian tulisan ulasan produk Herbalism Mugwort Mask & Seriously Shooting Hydrated Gel Mask Scarlett Whitening. Terima kasih telah membaca dan semoga kedepannya bisa mencoba produk scarlett lainnya.
Jika kamu ingin membaca ulasan produk scarlett lainnya, bisa dilihat di bagian atas yaaaa….