
Review Film Korea Real 2017 – Sejujurnya, kalau nonton film korea itu saya nggak berani mengharapkan terlalu banyak. Kerena sudah terlalu banyak dikecewakan. Hanya satu dua yang benar-benar bagus dan layak tonton untuk saya. Tapi, karena yang main adalah Kim Soo Hyun. Akhirnya saya nonton film korea lagi. Judulnya adalah Real.
Pemain Film Korea Real 2017
Kim Soo Hyun memerankan Jang Tae Kyung.
Sung Dong Il memerankan Jo Won Geun
Lee Sung Min memerankan Choi Jin Gi
Sulli memerankan Song Yoo Hwa.
Jo Woo Jin memerankan Sa Do Jin.
Sinopsis Film Korea Real 2017
Duh yaaa… saya agak bingung juga nih. Karena buat saya film ini cukup membingungkan. Tapi, ayo dicoba buat sinopsisnya.
Kim Soo Hyun di sini memerankan dua karakter. Ada yang berwajah tanpa topeng dan dengan topeng? Siapa yang sebenarnya? Siapa yang meniru?
Adegan pertama pada film ini adalah ketika peran utama berada dalam observasi seorang dokter (sepertinya ahli kejiwaan). Dannn aduh deh, saya malah ingetnya adalah Kim So Hyun yang buka baju di depan dokternya.
Singkat cerita, seorang kaya raya yang wajahnya sedang dalam masa operasi plastik. Meniru wajah KSH. Bahkan tak segan-segan memacari wanita yang sama.
Film Real ini sangat gelap. Hampir-hampir adegan diambil pada jam-jam malam atau di dalam ruangan. Film ini juga sangat “gelap” dengan karakter yang misterius.
Komentar Film Korea Real 2017
Haduhhh… langsung masuk ke komentar aja ya?
Film Real ini cukup sulit dicerna bagi saya yang otaknya hanya segini-segini saja. Akhinya, pesan film nggak sampai ke saya. Hanya saja Kim So Hyun ini cakep banget di film ini dan kalau kualitas akting sih nggak usah diperdebatkan. Saya pun menonton hingga selesai. Berharap saya agak ngerti juga sama jalan ceritanya.
Durasi asli menurut asianwiki, film ini adalah 137 menit. Tapi, saya nonton di iflix durasinya kurang dari itu. Mungkinkah karena ada adegan dewasa? Atau bagaimana? Saya nggak tahu.
Agak kecewa sebenarnya kalau film itu banyak dipotong. Saya jadi nggak paham maksudnya itu apa? Seperti pada film sex is xero 2 yang tayang di viu. Filmnya malah jadi aneh menurut saya?
Real, pertama kali tayang pada 28 juni 2017. Jadi belum lama ya?
Sepanjang film ini hingga selesai, saya nggak dapat apa-apa. Sayang banget kan? Padahal kalau masalah sinematografi udah bagus. Eh filmnya malah bikin bingung yang nonton?
Film Korea Real 2017 direkomendasikan?
Sama sekali tidak.
Simpan waktu berharga kamu. Nggak usah nonton film yang bikin bingung.
Tapi, kalau mau nonton pastikan umur kamu sudah dewasa, karena banyak adegan yang begitulah di film ini.
Sekian review Film Korea Real 2017.
Terima kasih sudah membaca.