
Ulasan Acara Ragam Korea Little Forest (2019) – Karena ada yang nanya mengenai acara ragam apa yang enak karena bosan nonton drakor. Mungkin ini salah satunya. Karena jumlah episodenya udah kayak drama, 16 episode saja dari SBS.
Sebenarnya sudah lama saya nonton. Cuma karena ada yang nanya aja akhirnya saya tulis. Untuk saat ini kalau bosan sama drakor, saya punya netflix yang acaranya lebih beragam dan segudang macam-macam acara.
Bahkan dokumenternya pun mantep bener.
Untuk yang pengen tahu. Saya pernah ngulas tentang dokumenter tentang sosial media di sini. Pernah juga nonton Pandemic di sini dan ada beberapa yang lainnya juga.
Oh ya.. saya nonton di viu. Cek aja masih ada atau udah nggak ada.
Cast dalam Acara Ragam Korea Little Forest (2019)
Ada empat seleb; Lee Seung Gi, Lee Seo Jin, Jung So Min, dan Park Na Rae.
Mereka menjadi diri mereka sendiri di depan anak-anak.
Acara Ragam Korea Little Forest (2019) Tentang Apa?
Di sebuah tempat jauh dari hingar bingar kota. Ada empat seleb yang kedatangan tamu para bocil-bocil. Anak-anak ini dititipkan orangtua mereka pada aktor dan aktris yang bahkan belum menikah di acara ini.
Ada saat Lee Seung Gi membantu melepaskan gigi susu.
Ada saatnya Lee Seo Jin bikin makanan.
Jung So Min yang baik hati emang lembut banget ke anak-anak.
Dan Park Na Rae baik hati mengantarkan anak-anak pipis malam-malam berkali-kali sampai kurang tidur.
Anak-anak yang datang pun silih berganti. Misalnya ada beberapa anak, kemudian mereka pulang dan ada cast anak-anak baru. Ada juga anak bule campuran yang kembar, dan anak-anak imut lainnya.
Komentar Acara Ragam Korea Little Forest (2019)
Nonton acara ragam itu seperti diperlihatkan siapa seleb sebenarnya. Lee Seung Gi, paman yang sibuk dengan urusan tukang. Pernah juga bikin tempat main anak-anak.
Kalau Om Lee Seo Jin beda lagi. Dia kayak jaga jarak sama anak-anak dan kayak segan gitu. Dia lebih suka masuk di dapur untuk menyiapkan kudapan.
Sedangkan Jung So Min dan Park Na Rae cukup cekatan PDKT dengan anak-anak. mungkin karena mereka perempuan kali yaa? Mau gimana-gimana juga pasti ada perasaan keibuan di dalam diri perempuan.
Acara ragam ini menggabungkan kisah anak-anak yang serba ingin tahu dan bagaimana selebriti menjadi keluarga pengganti sebagai paman dan bibi mereka. Kadang suka lucu aja.
Nahh makanya pas ada yang tanya acara ragam, kayaknya saya rekomendasi ini. Kalau saya bilang Running Man kok kayaknya nanti nggak udah-udah episodenya. Ada lagi dan ada lagi. Acara ini untuk yang musim pertama, kelar di 16 episode aja. Sudah seperti drakor.
Yap. Segitu aja. Terima kasih.
Wahhh langsung ternotice. Makasii banyak kakk 😀
sama-sama.
Ini emang bagus.. untuk varshow yg episodenya dikit ini bagus..
Ada 1 lagi rekomendasi varshow yg bagus menurutku, sixth sense. Cuma 8 episode. Legalnya ada di viu. Buat yg lagi bosan sama drama, ini bisa dijadikan selingan.
Koreyah enak ya min.. drama banyak jenisnya, variety show juga banyak jenisnya.. setidaknya kalau bosan nonton yg satu, yg lainnya masih banyak.. kapan yoo negara kita tontonannya juga bervariasi begitu.. hahaha
iya. semoga lebih punya varian yang oke aja.
tapi kayaknya sulit. hahaha.