Review Film Korea New Year Blues (2021)

Saya masih demam guys. Nggak jelas ini. hiks. Pengennya istirahat melulu. Di kesempatan istirahat, saya cuma nonton beberapa film. Salah satunya film baru yang satu ini.

Profil Film Korea New Year Blues (2021)

  • Movie: New Year Blues
  • Revised romanization: Saehaejeonya
  • Hangul: 새해전야
  • Director: Hong Ji-Young
  • Writer: Ko Myung-Joo, Ham Hyung-Kyung
  • Producer: Min Jin-Soo
  • Cinematographer:
  • Release Date: February 10, 2021
  • Runtime: 114 min.
  • Distributor: Acemaker Movie Works
  • Language: Korean
  • Country: South Korea

Pemain Film Korea New Year Blues (2021)

Banyak bintang di film ini.

Ada Kim Kang Woo memerankan Ji Ho. Seorang detektif dan pasangan ceritanya adalah Yoo In Na memerankan Hyo Young.

Yoo Yeon Seok memerankan Jae Hun. Tinggal di Argentina dan ketemu orang korea bernama Jin A (diperankan oleh Lee Yeon Hee).

Yong Chan diperankan oleh Lee Dong Hwi. Ia dipasangkan dengan perempuan cina bernama Yaoling (Chen Duling).

Rae Hwan diperankan oleh Yoo Teo. Dipasangkan dengan O Wol yang diperankan oleh Sooyoung.

Sinopsis Singkat Film Korea New Year Blues (2021)

Kisah cinta empat pasangan.

Kisah cinta dengan cobaannya masing-masing.

Ada detektif yang malah cinlok sama perempuan yang ia jaga karena diganggu oleh mantannya.

Di negeri asing, pertemuan lelaki dan perempuan berlangsung dan menimbulkan perasaan.

Ada juga yang sedang galau karena ditipu dan akan menggelar pesta pernikahan.

Ada kisah atlet dan pemilik kebun.

Komentar Review Film Korea New Year Blues (2021)

Saya masih saja karang sekali menemukan film korea yang bagus.

Film yaaa guys. Film! Bukan drama.

Meski drama ini bertaburan bintang seperti meses di atas donat. Tidak membuat drama ini enak untuk ditonton. Kebanyakan pasangan yang dikisahkan dengan loncar sana dan sini malah membuat saya merasa film ini terlalu banyak memaksakan banyak hal.

Jadinya nggak fokus aja.

Kurang nemu nikmatnya dimana.

Malah jadi ngebosenin aja. Mian.

Karena bosannya, saya malah buka-buka youtube karena benar-benar terdistraksi dan kepala saya nggak bisa fokus sama film ini.

Meski kisahnya ringan dan nggak bikin banyak mikir. Saya malah capek aja nontonnya.

Sayang banget. Padahal banyak bintang. Bahkan untuk peran pembantu juga nggak main-main.

Kesimpulan Review Film Korea New Year Blues (2021)

Meski banyak film korea bikin saya kecewa. Saya masih nggak kapok ngikutinnya.

Kalau diminta milih kisah. Saya suka kisah yang di Argentina. Mungkin karena harapan saya bisa jalan-jalan ke LN. Pengen banget.

Mimin belum pernah ke LN.

Eeh bisa nggak sih ya saya ke korea atau jepang gitu yaa? sesekali gitu. Saya ngomongin koreaan hampir setiap hari. Tapi menginjakkan kaki ke sana pun belum pernah.

Yahlah. Malah curhat.

Segitu saja ulasan saya.

Terima kasih semoga kalian senantiasa selalu sehat dan doakan saya supaya lekas membaik.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!