Sinopsis Drama Korea The Undateables Episode 6
Episode sebelumnya bisa kamu baca di sini yaaa… Oh iya, saya hanya buat sinopsis singkat saja ya? nggak buat secara mendetail. Jadi, kamu bisa nonton dan baca ini hitung-hitung spoiler atau bocoran saja ya?
Nona Bong dan Jung Eum menghadiri suatu pesta pernikahan di sebuah hotel. Nona Bong sengaja membeli jas mewah hari itu untuk menghadiri pesta. Di hari yang sama ia berniat mengembalikannya.
Cuma untuk gaya dan diakui beberapa jam saja.
Saat masuk ke butik, ia bertemu dengan Oh Doo Ri. Tentu saja Oh Doo Ri menyapanya. Karena malu akan mengembalikan barang, Nona Bong mengaku akan menukar warna jaketnya. Jaket hitam yang awalnya ia pakai ditukar dengan jaket pink bermotif macan tutul, norak sekali.
Di butik Jung Eum juga bertemu dengan Hoon Nam. Mereka mengagendakan untuk bertemu di kafe coklat. Tempat salah satu kliennya.
Singkat cerita, di dalam cafe, Hoon Nam langsung mendiagnosis masalah sebenarnya. Sang perempuan pemilik kafe coklat menjual coklat terbaik dengan harga yang cukup murah, ia memang penderita tidak bisa membaca wajah seseorang. Tapi bukan itu masalah sebenarnya. Masalah sebenarnya adalah dia kurang percaya diri. Di saat yang sama, ada seorang pemilik buku yang datang dan memesan kopi, padahal di tempatnya menjual kopi juga.
Hoon Nam merasa masalah perjodohan kali ini bukan hal yang sulit.
***
Di episode kali ini juga ada Jung Eum yang bermain dengan Choi Joon Soo seperti anak kecil. Miriplah sama episode sebelumnya.
Jung Eum datang ke galeri Hoon Nam. Saat itu akan diadakan acara pameran (mungkin ini yang akan diadakan bareng Oh Doo Ri kali ya?
Sayangnya kedua ponakan Hoon Nam (eh nggak kembar ternyata, hanya sepertinya jarak kelahiran keduanya sangat dekat). Mereka berdua lari-lari nggak karuan hingga Jung Eum datang.
Berhubung Jung Eum ini pandai mengambil hati anak-anak. Jung Eum bermain gasing bersama kedua ponakan Hoon Nam. Awalnya mereka bermain dengan damai. Hoon Nam bahkan melihat mereka bermain sambil tersenyum. Hingga suatu insiden terjadi.
Tak sengaja salah satu keponakannya menyenggol mainan. Seperti efek sebuah domino, mainan-mainan itu terjatuh satu per satu.
Bersambung,,,,
Komentar Drama Korea The Undateables Episode 6
Perhitungannya sudah sampai 3 episode ya?
Drama korea ini amat sangat ringan. Saya ambil bagian terpentingnya saja dan jadi deh. Sinopsis yang nggak terlalu panjang. Menandakan drama korea The Undetables memang sangat-sangat ringan.
Mengenai boneka Tin Man. Mungkin nggak sih Ibu dari Hoon Nam dulu memberikannya pada Jung Eun. Terus ada anak yang bergelantungan di pohon itu, Jung Eum kah orangnya?
Yep… seperti yang sudah saya kasih komentar di episode 4. Drama ini mudah ditebak. Tapi nggak apa-apa deh. Kan saya lagi nonton drama yang lumayan berat gitu ya?
Mungkin kedepannya saya akan buat sinopsis yang singkat-singkat saja.
Terima kasih sudah membaca.