Sinopsis Drama Korea Hide and Seek Episode 28 Part 2

Sinopsis Drama Korea Hide and Seek Episode 28 Part 2 – Episode sebelumnya bisa kamu baca di sini. Untuk selengkapnya kamu bisa cari tahu di tulisan yang ini.

“Yakkk… Ha Yeon Joo. Ah bukan, Min Soo A, kemana dia pergi? Dia pergi ke mana dengan menaiki pesawat?”

“Min Soo A?”

“Nama wanita muda itu, Min Soo A. Anak yang kamu pertahankan di sisimu selama 20 tahun. namanya Min Soo A.”

“Namanya Ha Yeon Joo. Dia putriku.”

“Dasar… kamu mau berpura-pura tidak bersalah sampai akhir. Dasar wanita bodoh. Apa kamu bahkan tahu siapa dia? bagaimana pun, dia pasti sudah tahu siapa dirinya.”

“Kamu menemui putriku? Apa yang kamu beritahu kepadanya? Dasar kurang ajar. Aku sudah memberimu uang.”

“Yakkk… apa yang kamu berikan padaku bukan uang. itu tidak ada artinya. Kamu tahu aku kehilangan apa? Dia putri pemilik Makepacific, perusahaan kosmetik itu, Bodoh.”

“Apa? Itu tempat Yeon Joo bekerja.”

“Kamu menculik putri presiden perusahaan itu. Min Soo A.” Mendengarnya, Ahjumma jadi lemah.

***

Di rumah sakit. Yeon Joo menemukan jepit rambut yang dijatuhkan Do Hoon.

(pak Baek menjatuhkan ini? dan Yeon Joo pun ingat saat samunim memberikan baju milik Soo A.)

“Kudengar putri Samunim yang hilang memakai ini. bagaimana dia bisa mempunyai jepit rambut yang sama?”

Yeon Joo mendapatkan bayangan ada lelaki kecil yang memakaikannya jepit rambut kecil. “Lelaki itu siapa? dan anak perempuaan itu (anjir bego banget ini orang).

Yeon Joo mulai menyany lahi. Ia pun bercermin. Kemudian memakai jepit rambut itu.

Yeon Joo? Ingat?

***

Tuan Min sangat bahagia melihat Chae Rin mendapatkan kontrak dengan Tae San.

“Apa ayah begitu menyukainya?”

“Aku agak geliah tapi kini karena kita sudah punya kontaknya, ayah merasa tenang. Tapi kamu akan bagaimana sekarang? kamu harus sering menemui Presdir Moon mulai sekarang.”

“Jangan khawatir. Aku akan mengurusnya sendiri. aku bahagaia jika ayah senang.”

***

Min Chae Rin mendapatkan konfirmasi jika Yeon Joo tidak sampai di paris. Yeon Joo memang ke bandara namun setelah lelaki bicara padanya, Yeon Joo menghilang.

Setelah dilihat siapa lelaki itu dari foto, kini Chae Rin tahu bahwa lelaki itu adalah Jo Pil Doo.

Sinopsis Drama Korea Hide and Seek Episode 28 Part 2

“Jo Pil Doo. Apa yang dia beritahu pada Soo A? Apa dia mengungkapkan semuanya kepadanya?”

Saat gelisah, Do Hoon menyapa Chae Rin.

“Ini tidak resmi. Jadi aku akan bicara santai. Kamu ingat Ha Yeon Joo yang dulu bekerja di Makepacific? Dia kini berada di rumah sakit.”

“Ha Yeon Joo ada di rumah sakit?”

“Aku menemkannya pingsan di jalanndan memindahkannya ke sana. Dia sepertinya tidak stabil. Kurasa ini cukup serius. Dia bahkan tidak mau menghubungi keluarganya. Kamu tahu apa rencananya?”

“Di mana rumah sakitnya? Di mana?”

***

Di jalanan, Yeon Joo menangis. Ia mengingat ucapan Ibunya Park Hae Ran. Dia memanggil-manggil nama Ibunya.

Di jalanan pula, ahjumma merasa limbung akibat yang dikatakan oleh Pil Doo.

Chae Rin dalam perjalanan di mobilnya dan menghubungi rumah sakit yang berkata bahwa Yeon Joo sudah pergi.

Kini Yeon Joo sudah sampai di gerbang. Ia nenekan bel. Ahjumma melihatnya dan Hae Ran pun diberitahu ada Yeon Joo datang.

“Yeon Joo. Kenapa kamu di sini?” Ucap Hae Ran. “Kamu tidak menaiki penerbangan?” Hae Ran melihat dari monitor di dalam rumah.

Yeon Joo hanya menangis.

“Kenapa menangis? Ada apa?”

Hae Ran langsung menemui Yeon Joo.

“Omaa… Ommmaaa…” Ucap Yeon Joo.

“Omma? Apa katamu?”

Dan Yeon Joo pun mulai menyanyi sambil menangis.

Chae Rin dah Ahjumma pun melihat Yeon Joo yang menyanyi sambil menangis.

“Soo A. Ini kamu, Soo A. Ini sungguh kamu bukan?” Ucap Hae Ran.

“Yeon Joo Yaaaa…” Teriak ahjumma.

Bersambung… klik di sini untuk episode selanjutnya.

Komentar Sinopsis Drama Korea Hide and Seek Episode 28

Gilakkk… menggemaskan dan akhirnya Yeon Joo ingat siapa dirinya. Untuk episode berikutnya, akan menceritakan Yeon Joo yang mulai balas dendam atas apa yang min chae rin lakukan.

Wkkwkwkw…

Btw, mimin bakalan ujian. Nggak tahu bakalan lanjut buat sinopsisnya apa nggak. Kalau buat kayaknya bakalan telat.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!