Kesan Pertama Nonton Drama Korea The Tale of Nokdu (2019)

Kesan Pertama Nonton Drama Korea The Tale of Nokdu (2019) – Haeeehhhh… bikin kesan pertama lagi dan…. dan tentu saja saya akan buat sejujurnya, walaupun yang main itu bintang berar semacam Kim So Hyun. Hehehhe… di tulisan ini saya sudah nonton sampai 4 episode saja. The Tale of Nokdu pun bakalan selesai di episode 32.

Lagi-lagi… drama korea dari webcomic. Penulis di webcomic adalah Hye Jin Yang. Sedangkan untuk dramanya sendiri ada Im Ye Jin dan Baek So Yeon. Drama ini tayang di KBS2 dengan sutradara Kim Dong Whee. Pertama kali tayang pada 30 september 2019 dan selesai pada 9 november 2019. Tayang di korea sana hari senin dan selasa.

Drama ini menggantikan slot I Wanna Hear Your Song.

Siapa saja pemain utama di The Tale of Nokdu?

Pemain utamanya adalah Jang Dong Yoon yang berperan sebagai Jeon Nok Du. Lelaki yang cantik nihhh guys.

Kemudian peran utama wanita pertamanya adalah  Kim So Hyun yang memerankan Dong Dong Ju. Dia tinggal di rumah Gisaeng dan masih belum resmi diangkat menjadi Gisaeng. Punya kepribadian yang berani dan ceplas ceplos.

Sinopsis Singkat Sekenanya tentang The Tale of Nokdu

Episode pertama ada panah-panahan yang dilakukan Dong Ju dengan menyamar sebagai lelaki.

Episode kedua sampai keempat tentang Jeon Nok Du yang menyamar jadi perempuan dan tinggal di kediaman Gisaeng untuk sementara.

Komentar Kesan Pertama Nonton Drama Korea The Tale of Nokdu (2019)

Langsung aja yaaa… ini adalah komentar jujur dan memang demikian adanya. Kalau kalian punya perbedaan pendapat. Maka, biasa dong yaaa….

Saya nggak suka.

Saya nggak mau ngikutin lagi.

Ceritanya bikin kurang nangkep.

Penokohannya kurang kuat.

Alur cerita seakan absurd.

Benang merahnya nggak kelihatan.

Gilaaakkkkkk…. kritik terus ya?

Nggak paham juga kenapa begini, kenapa gitu dalam cerita. Akhirnya saya merasa sangat kelelahan nonton sampai saya mengantuk. Serius, saya jadi mengantuk berat. Saya coba tahan-tahan sampai episode keempat dan saya memutuskan untuk menyerah begitu saja.

Kenapa ya? Agaknya drama dari webcomic banyak yang nggak saya suka. Apa proses pengadaptasiannya aja atau bagaimana? Yang jelas, walaupun drama ini ada lucu-lucunya. Saya nggak mau terus untuk nonton. Saya nggak mau menyiksa diri saya dan membuang waktu saya untuk nonton drama korea yang nggak bikin saya bahagia.

Seharusnya, menurutku, kalau drama sageuk yang tokohnya banyak. Penggambaran dari awal haruslah jelas. Jangan setengah-setengah. Apalagi di awal episode yang seharusnya bikin penonton memberi keputusan untuk ngikutin apa nggak.

Hadeehhh… nyatanya belakangan ini bintang besar nggak mampu membuat saya untuk keranjingan nonton. Saya nggak anti-antian terhadap genre apapun ya… saya ini mampu menikmati jika jalan ceritanya jelas.

Nah ini????

Sudahhhlahhh… ini saya komentar dari saya. Nggak usah kepanjangan. Kalau kalian suka dan menemukan sesuatu yang berbeda dari drama ini, maka yaaa teruskanlah. Namun, untuk saya sendiri, saya nggak suka dan saya cukupkan sampai di sini saja.

Jadi, kesimpulannya…

The Tale of Nokdu nontonnya akan dilanjutakan apa nggak?

Jawabannya sudah jelas.

Tidak sama sekali.

Terima kasih untuk kalian yang sudah membaca yaaa….

Sekian di sini saja.

Kalau ada yang bilang wow. Saya nggak merasa drama ini wow sama sekali… apa mungkin beda selera?

You May Also Like

2 Comments

  1. Kayak ny mbak udah jenuh nnton drakor n perlu rehat sejenak dr nnton drakor 😂. Aku jg pernah kayak gitu, saking jenuhnya, mw siapapun yg maen atau sebagus apapun review ny, ttp bikin aku gak tertarik. Baru belakangan ini aku tertarik nnton drakor lg. Apa karena rehat itu ya, sekarang saya jd nnton drama tiap hari 😂. Padahal sebelum rehat itu saya biasa ny cma nnton 2 drama dlm 1 minggu 😂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!